Selasa, 05 April 2011

Panduan Perjalanan ke Pulau Batam

Map of BatamSangat dekat dengan pesisir pantai Singapura adalah Pulau Batam. Batam yang paling terkenal dengan kecantikan pantai dan lautnya, begitu juga makanan lautnya. Pulau Batam begitu dekat dengan Singapura, yang membuat orang-orang Singapura sering datang untuk berakhir pekan di Batam dan inilah sebabnya Batam menjadi begitu populer.

Batam menjadi tempat kedua setelah Bali sebagai tempat paling menarik untuk dikunjungi. Pemerintah di Batam telah melakukan berbagai macam cara agar Batam menjadi lebih menarik bagi para turis. Ada banyak lapangan golf dan Taman Palem yang dibangun agar para pengunjung dapat menikmatinya.

Mei dan September adalah musim yang bagus dengan cuaca yang hangat. Batam bisa dicapai melalui udara dengan penerbangan yang berasal dari berbagai Bandara di seluruh dunia. Transportasi yang banyak digunakan adalah taksi, Bis bandara, dan minibus atau bahkan mobil pribadi.

Beragam tempat yang menawarkan hiburan yaitu Nagoya, Nongsa, Hang Nadim, Batam Center,Kabil, Monumen Imra,Waterworld dll, penuh dengan hotel-hotel, restoran, Mall, bar, Bioskop, diskotik, music longue, shopping plaza dll. Nagoya adalah tempat yang penuh dengan kehidupan dan tumbuh sebagai jantung kota Batam. Disini mudah bagi turis untuk menemukan toko-toko yang menjual barang-barang bebas pajak.

Terbang ke Batam
Hang Nadim adalah airport paling besar dan modern di Indonesia, dan penerbangan domestik mendarat disini setiap hari. Nongsa penuh dengan resort dan lapangan golf. Kabil adalah pelabuhan air dalam dimana berbagai kapal dari berbagai Negara berlabuh . Disini speed boat bisa disewakan.

Kegiatan di Pulau Batam
Batam center adalah kota yang direncanakan sebagai penarik para turis dari berbagai tempat dengan budaya yang berbeda. Ada kuil budha yang indah terletak di tengah kota .

Orang-orang berdatangan untuk menikmati bermacam-macam kegiatan yang diadakan di Batam.Mereka menikmati Cable skiing, mengemudikan go cart, Para-sailing, memancing, jet ski, menunggang kuda, tennis, ultra light air craft, joy flight dll. Menyelam dan bermain golf adalah kegiatan favorit disini. Holiday In di Batam memiliki fasilitas olah raga air yang menakjubkan.

Makanan dan kehidupan Malam di Batam
Kehidupan malam sangat aktif di perkotaan. Diskotik dan bar mulai menggeliat seiring matahari terbenam. Tempat-tempat tersebut dipenuhi oleh banyak orang sampai larut malam. Batam sangat terkenal sebagai tempat berbelanja karena bebas pajak sehingga berbagai macam barang bisa dengan mudah ditemukan dan dibeli dari tempat ini. Ini adalah tempat yang paling disukai para pembelanja yang datang dari Indonesia.

Kenikmatan hidangan Batam sangat sulit dilupakan karena tempat ini terkenal akan makanan lautnya. Berbagai restoran menghidangkan menu special disana. Menu tersebut menawarkan bermacam-macam makanan laut Indonesia .

Setiap orang akan menikmati kunjungan di Batam disana ada sesuatu buat setiap orang. Bagi mereka yang mencintai olah raga petualangan ada banyak aktifitas yang bisa diikuti. Bagi mereka yang mencintai keindahan pemandangan alam bisa mengunjungi pantai-pantai yang indah. Para pecinta kuliner bisa menemukan restoran yang disukai. Para penggila belanja akan menemukan segala macam barang di plaza-plaza atau mall-mall.

Peta Pulau Batam
Data peta ©2011 GMS, MapIT, Tele Atlas - Syarat Penggunaan


Fakta singkat tentang Batam
Batam hanya 20 kilometer jauhnya dari Singapura dan sekitar 25 km dari Johor bahru di Malaysia. Batam adalah zona ekonomi khusus di Indonesia. Batam adalah pusat pabrik-pabrik elektronik dan fasilitas bagi sektor pelayanan perminyakan. Beberapa orang asing tinggal di Batam untuk bekerja.

Kebanyakan turis datang dari sekitar Singapura dan rata-rata tertarik dengan kasino ilegal dan prostitusi.Anda lebih baik pergi ke daerah lain, seperti tetangga Batam yaitu Bintan atau ibukota provinsi yang nyaman yaitu Tanjung Pinang.

Kalkulator Hunian di Batam
Investor properti yang ingin membeli atau menyewa property di Batam, sebaiknya mencoba kalkulator Hunian property(Property Residential Calculator) kami untuk Batam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selengkapnya: Menambah Animasi Tampilan Blogger | Blogger Tune-Up http://modification-blog.blogspot.com/2008/11/menambah-animasi-tampilan-blogger.html#ixzz1HyzRIlzl Under Creative Commons License: Attribution